Eksotisme Curug Benowo

Eksotisme Curug Benowo

Eksotisme Curug Benowo
Kamis, 23 Juni 2016

Curung atau air terjun mempunyai keindahaan yang tiada taranya. Seperti halnya Curug  Benowo yang terletak di lereng Gunung ungaran. Benar sekali, Curug  Benowo merupakan air terjun yang menawarkan keindahan alam yang sangat luas biasa. Siapapun yang datang di Curug  Benowo, bisa dipastikan ia tidak akan kecewa. Disamping itu, pemandangan alam di sekitar Curug  juga sangat menarik, lambaian dedaunan dan pepohonan dapat membawa anda dalam hayalan surgawi.


Curug  merupakan bahasa jawa, dalam bahasa indonesianya berarti Air terjun. Hanya saja, masyarakat jawa tengah, terutama masyarakat daerah pegunungan lebih akrab dengan panggilan Curug  dari pada air terjun. Terlepas dari itu, Curug  Benowo memberikan kedamaian diantara para pengunjungnya.


Curug  Benowo berada di Desa Kalisidi Kecamatan Ungaran Utara, Kabupaten Semarang. Untuk sampai pada Curug  ini, pengunjung harus berhati-hati disertai dengan kondisi fisik yang sehat. Sebab, jalur masuk untuk sampai pada Curug  agak jauh dari pos. Jalurnya masuk kedalam kawasan perkebunan cengkih milik PT Cengkih Zanzibar.


Sebagai tiket masuk, masing-masing pengunjung dikenakan tiket seharga Rp. 4000. Tentunya harga tersebut sudah sangat murah untuk menikmati wisata alam yang sangat indah. Pembayaran tiket berada di pos yang letaknya berada di pintu masuk perkebunan cengkeh tersebut. Dari pos tersebut, pengunjung akan banyak mendapati petunjuk jalan menuju Curug  Benowo sehingga pengunjung tidak perlu hawatir akan tersesat.


Selain itu, pada hari-hari libur Curug  Benowo ini banyak dikunjungi oleh wisatawan, baik dari daerah ungaran, semarang, Jawatengah maupun dari luar jawa Tengah. Bahkan banyak juga turis mencanegara yang datang ke Curug  Benowo ini hanya untuk melihat dan menikmati keindahan alam Indonesia. Pada hari-hari biasa, pengunjung juga lumayan banyak yaiut berkisar antara 50-70 pengunjung.


Ketika anda memasuki pos, yaitu ketika anda memasuki kawasan tangga turun yang berwarna merah, anda akan dikejutkan dengan berbagai hal, salah satunya adalah suara riak-riak air terjun yang begitu menggoda. Rasa dingin khas air terjun juga sudah bisa dirasakan. Sesampainya di pos, bisa dipastikan anda merasa tidak sabar untuk segara sampai di Curug  Benowo ini.


Selama dalam perjalanan memasuki Curug  Benowo, anda juga akan melewati parit-parit permanen di sepanjang sawah. tenang saja, anda hanya akan melewati parit dengan sedikit berbada. Apabila parit disawah banyak yang becek, tetapi parit sawah menuju Curug  ini sudah sudah ditata rapi sehingga kehawatiran anda terpatahkan. Hanya saja anda harus lebih hati-hati karena parit banyak yang sudah berlumut.


Dari parit ini, anda juga sudah bisa melihat Curug  Benowo dari kejauhan. Sebuah air yang masih bersih dan suci ditutupi dengan pepohonan rimbun di atasnya. Hal itu seakan mengaja anda untuk terus menysuri jalan menuju Curug  Benowo. Sesampainya di parit, anda pasti sudah tidak sabar untuk segara sampai ke lokasi. Yang terpenting, jangan terburu-buru dan berjalan dengan santai saja. Jalan banyak yang berlumut, jadi utamakan keselamatan anda terlebih dahulu.


Selesai melewati parit, anda akan meliwati jembatan kayu yang merupakan bagian dari proses perjalanan menuju Curug  benowo. Jembatan ini sering kali dijuluki dengan nama Jembatan Romantis sehingga banyak muda mudi yang berhenti sejenak di jembatan tersebut untuk berfoto ria mengabadikan momen spesial mereka. Bagi mereka yang sedang di madu kasih, biasanya mereka tidak lupa untuk berfoto di jembatan kayu ini.


Sesudah jembatan katu, ada lagi jembatan yang terbuat dari bambu, sebuah jembatan untuk memasuki lokasi Curug  Benowo. Dibawah jembatan bambu, ada aliran alir yang mengalir dengan sangta bening, bahkan anda bisa berkaca dari aliran air tersebut. Jangan salah, aliran air itu juga berasal dari Curug  Benowo yang jernihnya melebihi kejernihan apapun.


Di jembatan bambu ini, anda akan melihat eksotisme Curug Benowo yang tiada bandingannya. Gemericik air, suara sendu aliran air, suara angin yang menyertai dan sepio-sepoinya seakan meneduhkan suasana, mempercantik keindahan alam. Tuhan menganugerahkan Curug  Benowo ini untuk memenuhi hasrat manusia yang suka dengan keindahan. [Cho/Ntz] 

Eksotisme Curug Benowo
4/ 5
Oleh
Load comments