Pesona Jembatan Merah-Putih

Pesona Jembatan Merah-Putih

Pesona Jembatan Merah-Putih
Minggu, 05 Maret 2017
Temanggung, netizenia.com- Tempat menarik yang patut untuk dikunjungi adalah jembatan merah putih yang berada di kawasan Diyeng, Wonosobo. Sekali saja melintas di jembatan merah putih tersebut, dipastikan anda nakan ketagihan dan kepingin mengunjungi dan mencobanya lagi. Ditambah dengan ketinggian yang begitu mempesona.

Gunung tinggi menjulang semakin keliuhatan. Di kanan-kiri jembatan, anda akan dimanjakan dengan panorama perbukitan menarik. Di bawahnya, anda juga akan disuguhkan dengan berbagai panorama keindahan alam. Hanya saja, bagi anda yang tidak siap mental untuk melewati jembatan merah putih tersebut, jangan sekali-sekali

Mengapa dinamakan Jembatan Merah Putih? Merah Putih yang merupakan warna bendera Indonesia dipilih sebagai nama jembatan kecil yang selesai dibangun pada tanggal 4 mei 2016 kemarin ini sebagai pengingat akan kekayaan wisata alam Indonesia agar kita lebih mencintai negeri kita tercinta ini.

Alasan lain penamaan jembatan merah putih juga sebagai bentuk terima kasih pada Tim Vertical Rescue yang merupakan penyelenggara Sekolah Panjat Tebing Merah Putih yang telah berkenan berbagi ilmu dengan mengadakan pelatihan mulai dari tali temali hingga tekhnik panjat tebing yang kemudian mendasari gagasan pembuatan jembatan ini. [Ntz]
Pesona Jembatan Merah-Putih
4/ 5
Oleh
Load comments